Kader PKK Desa Aur Duri Kembali Mengukir Prestasi

  • Nov 22, 2023
  • ADYA MUSTIKA SARI

TP. PKK Kota Sungai Penuh mengadakan perlombaan 10 Program Pokok PKK yang di ikuti oleh Desa/Kelurahan di Kota Sungai Penuh. Dari 10 perlombaan yang diadakan, Kader PKK Desa Aur Duri mengikuti lomba bidang Pola Asuh Anak & Remaja di Era Digital (PAAREDI) tingkat Kota Sungai Penuh. Dalam keikutsertaannya Kader PKK Desa Aur Duri telah melakukan persiapan serta pelatihan secara maksimal sebelum lomba dilaksanakan. 

Dengan usaha tersebut Kader PKK Desa Aur Duri memperoleh Pakarti Utama 1 dalam bidang Pola Asuh Anak & Remaja di Era Digital (PAAREDI) tingkat Kota Sungai Penuh. Penghargaan ini disampaikan pada malam resepsi Hari Ulang Tahun Kota Sungai Penuh yang ke-15 pada tanggal 8 November lalu bertempat di Aula Kantor Walikota Sungai Penuh. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Ibu TP. PKK Kota Sungai Penuh Ibuk Herlina Ahmadi kepada Ketua TP. PKK Desa Aur Duri Ibuk Adek Rozalina.

Ketua TP. PKK Desa Aur Duri menyampaikan ucapan terima kasih atas usaha dan kerja keras dari seluruh Kader PKK Desa Aur Duri yang telah memberikan penampilan yang maksimal serta berpartisipasi aktif dalam perlombaan 10 Program Pokok PKK yang diadakan oleh TP. PKK Kota Sungai Penuh. Kepala Desa Aur Duri turut memberi apresiasi dan ucapan selamat atas penghargaan yang di peroleh Kader PKK Desa dalam ajang lomba Progam Pokok PKK. Beliau berharap agar Kader PKK Desa Aur Duri dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang telah diperoleh pada tahun-tahun mendatang.